Thursday 21 August 2014

BUBUR AYAM ( DARI BUKU MAKANAN SEHAT ATASI BERBAGAI PENYAKIT, RITA RAMAYULIS, DCN., M.Kes)

Posted by priesty.pretty at 07:07
Bahan :
30 gram beras                                                        
25 gram daging ayam, tanpa kulit
1 butir putih telur
1 sdm kacang kedelai rebus
1 sdt minyak jagung
1 sdt seledri cincang
garam dan lada secukupnya

Sambal Tomat :
2 buah cabai merah
1 buah tomat, dipotong kecil-kecil
garam dan terasi secukupnya


Cara membuat sambel tomat:
- Haluskan dan aduk rata cabai merah, tomat, garam, dan terasi

Cara membuat:
- Rebus daging dan kacang
  kedelai sampai matang, lalu
  sisihkan. Ambil daging ayam dan
  suwir- suwir.
- Didihkan kaldu, lalu masukkan beras.
  masak sampai menjadi bubur dan beras
  terasa lunak. Jika air sudah habis dan beras
  belum lunak, tambahkan air secukupnya.
  Beri garam dan lada sebelum diangkat.
- Buat dadar tipis menggunakan pandadar
  antilengket, kemudian potong tipis-tipis.
- Letakkan bubur di atas mangkuk saji,
  taburi dengan suwiran ayam, kacang
  kedelai, telur dadar, dan seledri cincang.
- Sajikan dengan sambel tomat.

KELEBIHAN:
Bubur ayam ini termasuk hidangan rendah kolesterol karena ayam yang digunakan adalah tanpa kulit dan bagian telur yang digunakan adalah putih telur serta rendah jenuh karena hanya menggunakan minyak jagung dengan 1 sdt dan kacang kedelai direbus.Tambahan kacang kedelai rebus sebagai sumber protein nabati juga untuk meningkatkan asam lemak tidak jenuh. Tomat yang dipakai sebagai bahan dalam sambal tomat memberimanfaat sebagai sumber vitamin C dan beta karoten yang dapat menecegah penimbunan plak.

0 comments:

Post a Comment

 

PEACE BE ON TO YOU :) Copyright © 2011 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by web hosting